Partisipasi FKPT Sultra Membangun Provinsi Sultra bebas dari Korupsi
Ketua FKPT Sultra dan Pengurus Muslimat NU Sultra Foto bersama Narasumber Pangdam XIV/Hasanuddin, Mayjen TNI Totok Imam Santoso dalam kegiatan Membangun Sultra bebas Korupsi
Kendari, Rabu, 04 Juli, Forum koordinasi Pencegahan Terosisme Sulawesi Tenggara hadir dalam kegiatan Partisipasi Masyarakat dalam membangun Provinsi Sulawesi Tenggara bebas dari Korupsi, yang mana kegiatan tersebut dihadiri oleh Pemerintah Provinsi Sultra dan Forkopimda serta seluruh ormas yang ada di Sulawesi Tenggara. dalam kegiatan tersebut FKPT Sultra melalui Ketua, Sekretaris, Kabid Pemuda dan Kabid Media turut diundang dalam kegiatan tersebut. hal ini menjadi sangat urgen karena FKPT Sultra adalah salah satu organisasi yang menyelenggarakan pengelolaan anggaran negara untuk kegiatan di bidangnya, dan menjadi sangat penting untuk mendapatkan informasi dari Narasumber yang ahli di bidangnya. dalam kegiatan tersebut Pemerintah Prov. Sultra bekerjasama dengan KPK untuk menyukseskan kegiatan. salah satu Narasumber yang dihadirkan adalah Pangdam XIV/Hasanuddin, Mayjen TNI Totok Imam Santoso, di hotel Claro Kendari
Foto Bersama Kabid pemuda dan Media FKPT Sultra bersama Pangdam XIV/Hasanuddin, Mayjen TNI Totok Imam Santoso